SOSIALISASI PENETAPAN HPP DAN HARGA JUAL PRODUK PADA KELOMPOK UMKM DI DESA MUNDU KABUPATEN CIREBON

Authors

  • Aan Kanivia universitas catur insan cendekia
  • Amroni Universitas Catur Insan Cendekia
  • Dewi Anggun Puspitarini Universitas Catur Insan Cendekia
  • Aditya Kurniawan Chandra Universitas Catur Insan Cendekia

Keywords:

Harga Pokok Penjualan HPP, Harga Jual Produk, UMKM

Abstract

Kurangnya pengetahuan pelaku UMKM dalam aspek keuangan menjadi masalah yang cukup berpengaruh bagi perkembangan kualitas dan kemajuan UMKM di Indonesia, salah satunya adalah kurangnya pengetahuan dalam menetapkan HPP dan harga jual produk. Permasalahan tersebut juga dialami oleh kelompok UMKM di Desa Mundu, Kabupaten Cirebon. Berdasarkan observasi yang telah dilakukan, sebagian besar pelaku UMKM di Desa Mundu, Kabupaten Cirebon, masih menggunakan metode tradisional dalam pengelolaan keuangannya dan cenderung mengandalkan insting serta pengalaman pribadi dalam menetapkan harga jual produk. Oleh karena itu, kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan dengan tujuan membantu meningkatkan pemahaman dan pengetahuan mengenai pengelolaan keuangan, khususnya dalam menetapkan HPP dan harga jual produk, sehingga mereka dapat memaksimalkan profitabilitas usahanya. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah metode studi kasus dan pendampingan langsung kepada kelompok UMKM Desa Mundu dalam menghitung HPP dan harga jual produknya. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pemahaman kelompok UMKM Desa Mundu mengenai penetapan HPP dan harga jual produk yang tepat.

Downloads

Published

2024-06-24

How to Cite

Kanivia, A., Amroni, Anggun Puspitarini, D. ., & Chandra, A. K. (2024). SOSIALISASI PENETAPAN HPP DAN HARGA JUAL PRODUK PADA KELOMPOK UMKM DI DESA MUNDU KABUPATEN CIREBON. Jurnal Pengabdian UCIC, 3(1). Retrieved from https://jpucic.id/index.php/jpucic/article/view/115

Most read articles by the same author(s)